Rabu, 08 Februari 2012

EH-101 MERLIN




Dua pabrikan pesawat eropa yakni AGUSTA italia dan Britain's Westland Helicopter inggris bergabung dengan nama EH Industries, mereka mendesain dan membuat EH-101 Merlin yang merupakan helikopter jenis anti kapal selam (ASW), angkut serbaguna dan SAR.Dibuat untuk menggantikan peranan SEA KING ASW inggris yang telah termakan usia.Sebagai anti kapal selam pesawat ini dilengkapi dengan 2 buah senapan mesin kaliber 7,26mm dan missile SEA SKUA, dengan senjata pemukul utama untuk kapal selam yakni LIGHWEIGHT TORPEDO.
Berikut spesifikasi dari EH-101 MERLIN :
Manufacture : EH Industries
Misi : Anti kapal selam (ASW)
Panjang : 22.8 M (75ft)
Tinggi : 6.7 M (22ft)
Diameter rotor : 18.6 M (61ft)
Jumlah crew : 3 orang
Mesin : 3 buah Roll Royce/turbomeca RTM
Tenaga : 6700 shaft Horse Power
Kecepatan MAX : 296 km/jam (185mph)
Kecepatan Norm : 275 km/jam (173mph)
kecepatan naik : 510 m/mnit (1530ft/min)
Daya jelajah : 926 km (580 miles)
Berat : 7121 kg (15.700lb)
Tahun produksi : 1998
Senjata : 2 buah senapan mesin 7.62mm
missile : Sea Skua, Lightweight torpedo
Sistem nav : GPS, FLIR, Blue Kestrel 360derajat radar.

Minggu, 05 Februari 2012

Pesawat Masa Depan





Perkembangan pesawat saat ini terus berjalan,seiring dengan perkembangan teknologi engine dan digital electronic, selain itu karena tuntutan lonjakan jumlah penumpang dan flexibilitas operasional untuk kenyamanan dan efektifitas dalam penggunaan energi bahan bakar. Penelitian dan percobaan desain selalu di kembangkan, diantaranya desain sayap terbang (flying wing),desain ini tidak memiliki bagian badan pesawat (fuselage)dan ekor (empennage)tetapi merupakan dua buah sayap yang digabungkan menyerupai senjata suku aborigin yakni Boomerang.

Desain ini sudah diterapkan pada pesawat militer milik USA, yakni BomberB-2, desain ini mampu meningkatkan kapasitas pesawat hingga 30%,hal ini karena bukan hanya badan pesawat yang dapat digunakan untuk tempat barang atau penumpang seperti pada pesawat yang sudah ada tetapi pada bagian sayap juga bisa di tempatkan untuk barang maupun penumpang.

Dengan demikian jumlah barang dan penumpang dapat diangkut lebih banyak dalam satu kali penerbangan, selain itu luas dari penampang sayap merupakan hal utama dalam pemberian dari gaya angkat (lift) pada pesawat, sehingga kemampuan itu dapat ditingkatkan dengan desain ini.Hal ini tentu saja dapat memperingan kerja engine dan otomatis dapat mengurangi pemakaian bahan bakar yang memang terbatas kesediaan nya di alam.Pesawat dengan desain ini harus memiliki konstruksi yang ringan namun kokoh dan memiliki gaya drag (gaya hambat)yang kecil, tentu saja juga dengan power engine yang kuat dengan pemakaian bahan bakar yang irit.

Hingga saat ini NASA terus melakukan pengkajian dalam desain pesawat ini, dengan karakteritis yang disebutkan diatas, baik dalam hal bahan komposit khusus untuk frame pesawat, sistem pressurizing cabin yang besar dan power engine yang tepat.Sehingga nantinya masalah lonjakan penumpang dan tingkat kenyamanan dapat terpenuhi.Demikian mengenai pesawat masa depan semoga bermanfaat...


Wassalam...Backtea83.